June
07
2017
     12:42

Inilah Seri Laptop Ideapad™ Terbaru dari Lenovo™

Inilah Seri Laptop Ideapad™ Terbaru dari Lenovo™

Jakarta, 7 Juni 2017 -- Setiap pengguna menginginkan hal yang lebih dari perangkat komputernya. Ada yang ingin menambah kecepatan dan kinerja perangkatnya, dan ada juga yang ingin laptop dengan tampilan lebih ramping serta mulus. Filosofi “less is more” menjadi landasan Lenovo dalam merancang rangkaian baru di seri IdeaPad -enam laptop berkarakter yang memberikan kinerja sesuai keinginan pengguna, namun dengan desain yang ramping, serta fungsionalitas yang rapih dan tidak rumit.

Terdiri dari IdeaPad 720, 520, dan 310, serta IdeaPad 720S, 520S, dan 320S dalam konfigurasi S (Slim), enam laptop IdeaPad terbaru ini cocok untuk pelanggan yang menginginkan gaya, bentuk, serta fungsi yang modern. Mulai dari mewujudkan dan menyederhanakan elemen desain paling detail, hingga memasukkan alat serta fitur yang paling diinginkan pengguna, Lenovo mendesain rangkaian laptop yang pas dengan cita rasa, kebutuhan, ataupun anggaran pelanggan mana pun.

Desain Minimalis untuk Daya Tarik Maksimal

Baik itu untuk keinginan Generasi Z1 agar terus terhubung secara digital setiap saat, atau Generasi Millenial yang ingin pilihan gaya hidup serba hemat2, atau tuntutan Generasi X akan kinerja dan inovasi3, atau perjalanan Generasi Baby Boomer untuk mendapatkan teknologi yang cerdas dan mudah digunakan4, rangkaian terbaru dari IdeaPad ini memiliki gaya yang beragam dan disesuaikan dengan penggunanya.

Cantik di Luar

Dari elemen mesin untuk beban kerja terberat, hingga permukaan dan sentuhan akhir yang mendetail, setiap bagian IdeaPad dipertimbangkan dengan seksama dalam proses desainnya. Sisi pinggir yang miring menghasilkan garis yang mulus, sementara ujung depan yang bersiku ditambahkan agar memudahkan pengguna saat membuka laptop. Tampak lebih tipis dari samping, terutama untuk model S, dipasangkan dengan bagian belakang yang disederhanakan, rangkaian baru ini memberikan kesan visual yang ramping dan nyaman untuk dijinjing.

Contohnya IdeaPad 720S yang dibuat dari casing anodized aluminum premium yang menggunakan teknik sama seperti saat mengukir berlian, sehingga menghasilkan profil elegan serta ultra-tipis yang nyaman untuk dijinjing.

Sama-sama tipis, IdeaPad 520S hanya memiliki ketebalan 19.3 mm, sementara IdeaPad 320S memasukkan cover untuk memberikan sentuhan metalik yang lembut.

Dengan tujuan melengkapi profil mulus IdeaPad dengan penampilan dan sentuhan yang cocok untuk rumah ataupun kantor modern, tim desain Lenovo memilh spektrum warna dan finishing yang pas dengan cita rasa modern. Dari warna metalik yang premium dan finishing metal yang dipoles dengan canggih di IdeaPad 720, hingga warna yang berani dan ceria di IdeaPad 520 serta IdeaPad 320, rangkaian baru di keluarga IdeaPad ini menawarkan beragam penampilan untuk memuaskan para trendsetter desain.

Cantik di Dalam

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved