October
05
2017
     16:33

Inovasi Digitalisasi Layanan Antarkan Garda Oto Jadi Merek Asuransi Terbaik Tahun Ini

Inovasi Digitalisasi Layanan Antarkan Garda Oto Jadi Merek Asuransi Terbaik Tahun Ini

Jakarta, 5 Oktober 2017; Garda Oto baru saja dinobatkan sebagai merek asuransi kendaraan bermotor terbaik tahun ini. Produk asuransi mobil dari Asuransi Astra ini mendapatkan penghargaan Triple Platinum dalam ajang Indonesia Best Brand Award 2017 yang dilaksanakan pada Rabu, 4 Oktober 2017 di Shangri-la Hotel, Jakarta.

Triple Platinum Indonesia Best Brand Award (IBBA) 2016 merupakan penghargaan yang diberikan oleh Majalah SWA kepada merek-merek yang telah memenangkan IBBA minimal 15 kali berturut-turut. Itu artinya, Garda Oto selalu menjadi merek terbaik sejak tahun kedua penyelenggaraan IBBA.

Bekerja sama dengan MARS Indonesia, Majalah SWA tahun ini lebih menekankan pada inovasi digitalisasi dalam melakukan penilaian terhadap merek-merek yang bersaing. Total ada 148 kategori dari 13 industri yang diikutsertakan dalam riset. Untuk menentukan para pemenang tiap kategori, terdapat lima variabel yang dijadikan parameter perhitungan, yaitu Brand Awareness (popularitas merek), Ad Awareness (popularitas iklan), Satisfaction & Loyalty Index (tingkat kepuasan dan loyalitas pelangan), Market Share (pangsa pasar), dan Gain Index (potensi pertumbuhan merek di masa yang akan datang yang diukur dari selisih antara peminat dan yang tidak berminat terhadap merek itu, per jumlah total pengguna merek dikali 100%). Dari perhitungan kelima variabel itu, Garda Oto memperoleh indeks 41,3 dengan rata-rata indeks merek di industri yang sama sebesar 32,9.

Proses surveinya sendiri dilakukan dari Mei hingga Juli 2017 di tujuh kota besar di Indonesia, yakni Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Medan, Makassar, dan Banjarmasin. Sebanyak 5.267 responden dilibatkan dalam survei ini. Adapun profil responden tersebut terdiri dari 2.643 responden rumah tangga (menikah/pernah menikah, 25–50 tahun) dan 2.624 responden personal (dewasa, 15–55 tahun) dengan status sosial ekonomi (SSE) adalah ABCD.

Menurut Adrianto, SVP Business Management Asuransi Astra yang berkesempatan secara langsung menerima IBBA 2017, “Strategi Asuransi Astra tahun ini adalah simply memorable sebagai kelanjutan dari strategi tahun sebelumnya, yaitu going mobile yang ditandai dengan hadirnya platform Garda Mobile.” Garda Mobile sendiri terdiri dari Otosales dan Otosurvey untuk mempermudah proses kerja internal, dan CRakses, HRakses, Otocare, dan Medcare untuk kenyamanan pelanggan dan masyarakat. Melalui strategi tersebut diharapkan inovasi digitalisasi di semua saluran layanan Asuransi Astra dapat memberikan peace of mind untuk pelanggan. Dengan diterimanya penghargaan sebagai asuransi kendaraan terbaik, Adrianto berharap “Langkah yang kami tempuh sudah berada di jalur yang benar dan akan terus dikembangkan di masa depan.”


Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved