February
22
2017
     23:37

McDonald’s Indonesia dan Bank BRI Luncurkan E-voucher Bbagi Pemegang Kartu Kredit Bri

McDonald’s Indonesia dan Bank BRI Luncurkan E-voucher Bbagi Pemegang Kartu Kredit Bri
Publisher

Jakarta, 22 Februari 2017 – McDonald’s Indonesia bekerjasama dengan Bank BRI mengeluarkan E-Voucher McDonald’s Indonesia bagi pemegang kartu kredit BRI. E-Voucher ini merupakan penghargaan kepada para pemakai setia kartu kredit BRI. Program ini mulai berlaku pada 22 Februari 2017 di semua restoran McDonald’s di seluruh Indonesia dan didukung oleh Kartuku sebagai penyedia payment gateway.

Sejak tahun 2013 BRI dan McDonald’s Indonesia secara konsisten memberikan keuntungan bagi para nasabah BRI dan pelanggan setia McDonald’s Indonesia. Berbagai program promo telah dilakukan oleh McDonald’s bekerjasama dengan BRI, seperti diskon 40% setiap hari selasa bagi pemegang kartu kredit BRI, diskon 40% untuk pembelian melalui McDelivery dan Mobile Apps McDonald’s setiap hari, diskon 20% untuk transaksi di McCafe setiap hari Jumat-Minggu serta berbagai penawaran menarik lainnya.

Program-program promo yang dilakukan BRI bersama McDonald’s adalah salah satu wujud komitmen BRI dalam mendukung program less cash society yang dicanangkan pemerintah. “Dengan menggunakan kartu BRI seperti Kartu Kredit, Kartu Debit dan BRIZZI dalam melakukan transaksi keuangan, yang tentunya mudah, aman dan efisien akan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap penggunaan instrumen non tunai yang diharapkan berangsur-angsur akan menciptakan suatu komunitas atau masyarakat yang gemar menggunakan instrumen non tunai (less cash society),” ujar Corporate Secretary Bank BRI Hari Siaga Amijarso.

Berbeda dengan promo-promo ataupun voucher lainnya, e-voucher McDonald’s Indonesia yang diberikan oleh BRI akan langsung dimasukkan ke dalam kartu kredit BRI, pengguna akan segera dapat memanfaatkannya pada saat berbelanja di restoran McDonald’s Indonesia dengan menggunakan kartu kredit BRI.

E-voucher ini akan diberikan kepada nasabah Kartu Kredit BRI Mastercard (silver, gold dan platinum) yang telah melakukan transaksi di merchant grocery dengan total transaksi minimum Rp 1.000.000,- dalam 1 (satu) bulan, maka di bulan berikutnya nasabah akan mendapatkan 2 (dua) e-Voucher McDonald’s senilai masing-masing Rp 50.000.  Selain itu, e-voucher McDonald’s Indonesia dengan nilai yang sama juga akan diberikan kepada nasabah yang melakukan aktifasi Kartu Kredit BRI (silver dan gold). Promo e-Voucher  McDonald’s ini berlangsung mulai bulan Februari 2017.

“Kerjasama antara McDonald’s Indonesia dengan Bank BRI sudah terjalin dengan sangat baik sejak McDonald’s Indonesia meluncurkan layanan cashless pertama kalinya pada tahun 2013 yang lalu. Bagi McDonald’s Indonesia, layanan cashless ini merupakan salah satu bentuk pelayanan kami kepada konsumen kami dengan memberikan berbagai opsi pembayaran selain tunai,” ujar Yanti Lawidjaja, Direktur Keuangan dan Teknologi Informasi McDonald’s Indonesia.

“E-voucher kerjasama McDonald’s Indonesia dengan BRI ini adalah juga salah satu inisiatif McDonald’s Indonesia untuk memberikan pilihan selain pemberian voucher yang saat ini berbasis kartu (giftcard) dengan pemberian e-voucher dengan mekanisme card linking yang disediakan oleh Kartuku (PT Multi Adiprakarsa Manunggal) sebagai technology partner penyedia solusi pembayaran cashless andalan kami. Kami akan terus melakukan inovasi transaksi non tunai untuk semakin memudahkan konsumen kami juga sebagai bentuk dukungan kami terhadap gerakan less cash society,” Yanti menambahkan.

Dengan adanya program e-voucher ini, baik BRI maupun McDonald’s berharap lebih banyak konsumen akan melakukan transaksi non tunai untuk berbelanja di restoran McDonald’s Indonesia.

Tentang McDonald’s Indonesia

Lisensi McDonald’s Indonesia dimiliki oleh PT Rekso Nasional Food (RNF), salah satu anak perusahaan Rekso Group. Pada tahun 2009, PT  Rekso Nasional Food menandatangani Master Franchise Agreement dengan McDonald’s International Property Company (MIPCO) yang memberikan izin untuk mengoperasikan semua restoran dengan brand McDonald’s dan membuka restoran baru di seluruh Indonesia. RNF adalah McDonald’s Indonesia. Di bawah manajemen RNF, McDonald’s Indonesia akan mewujudkan komitmennya untuk melakukan pengembangan restoran ke berbagai wilayah di Indonesia. Dengan jumlah restoran sebanyak 171 yang tersebar di seluruh Indonesia hingga saat ini, RNF berharap McDonald’s Indonesia dapat menyuguhkan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan, menghadirkan kualitas makanan terdepan, serta memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Indonesia. Informasi tentang McDonald’s Indonesia silakan kunjungi: www.mcdonalds.co.id atau like Facebook McDonald’s Indonesia dan follow Twitter @McDonalds_ID

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved