September
11
2017
     11:09

MPM Finance Menandatangani Fasilitas Pinjaman Sindikasi Senilai US$ 190 Juta Ekuivalen

MPM Finance Menandatangani Fasilitas Pinjaman Sindikasi Senilai US$ 190 Juta Ekuivalen

Jakarta, 11 September 2017 – PT Mitra Pinasthika Mustika Finance (MPMFinance), unit bisnis jasa keuangan asosiasi milik PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk dan sebagian besar sahamnya dimiliki oleh perusahaan pembiayaan Jepang, JACCS Co. Ltd., telah menandatangani perjanjian fasilitas pinjaman sindikasi dengan 36 lembaga keuangan dengan total pinjaman senilai US$190 juta ekuivalen (IDR2,5 triliun) dalam dua mata uang untuk jangka waktu 3 tahun. Acara penutupan (closing ceremony) atas kesuksesan ini dilakukan secara seremonial pada 5 September 2017 di Singapura dan 7 September 2017 di Tokyo. Dalam sindikasi ini, The Bank of Tokyo Mitsubishi UFJ, Ltd. (MUFG), Mizuho Bank Ltd. (Mizuho) serta Oversea-Chinese Banking Corporation Limited (Bank OCBC) bertindak sebagai Mandated Lead Arrangers, Underwriters dan Bookrunners.

Kesuksesan fasilitas sindikasi ini tidak terlepas dari dukungan dan partisipasi 19 lembaga keuangan Jepang dan beberapa lembaga keuangan lainnya. Fasilitas sindikasi ini memperoleh jumlah komitmen yang Direktur Utama MPMFinance, Johny Kandano (duduk, tiga dari kiri) dan Direktur MPMFinance, Hajimu Yukimoto (duduk, lima dari kiri) seusai closing ceremony fasilitas sindikasi senilai US$ 190 Juta Ekuivalen di Tokyo, Jepang. mencapai 4 kali lebih besar dari target awal. Pada akhirnya fasilitas sindikasi ini ditutup dengan jumlah sebesar US$190 juta.

Direktur Utama MPMFinance Johny Kandano menyampaikan apresiasi perusahaan kepada seluruh kreditur atas kepercayaan yang telah diberikan kepada MPMFinance. “Fasilitas pinjaman sindikasi yang kami lakukan ini merupakan salah satu langkah strategis perusahaan dalam mendiversifikasi pendanaan, di samping penerbitan surat utang jangka menengah dan fasilitas pinjaman bank baik bilateral maupun sindikasi dari dalam negeri. Fasilitas pinjaman ini akan dapat memenuhi kebutuhan modal kerja kami sampai kuartal pertama tahun depan” ungkap Johny Kandano.

Johny Kandano menyatakan bahwa hingga tanggal 30 Juni 2017, Perusahaan memiliki total pinjaman sebesar Rp 4,6 triliun dengan total ekuitas sebesar Rp 1,7 triliun yang sangat memadai untuk mendukung pertumbuhan perusahaan lebih jauh. Adapun rasio pinjaman terhadap ekuitas Perusahaan hanya mencapai 2,64 kali per tanggal 30 Juni 2017, jauh dibawah ketentuan regulasi dengan batas maksimal sebesar 10 kali.

General Manager Bank of Tokyo Mitsubishi UFJ, Ltd., Cabang Jakarta Yusuke Katsuta merasa bangga dapat menjadi Mandated Lead Arrangers, Underwriters dan Bookrunners untuk fasilitas pinjaman sindikasi ini. ”MUFG telah beroperasi dan menyediakan produk serta jasa perbankan di Indonesia lebih dari 50 tahun. Kerjasama ini merupakan salah satu bentuk komitmen kami untuk berkontribusi terhadap pertumbuhan bisnis pelanggan kami dan ekonomi Indonesia. Sekali lagi kami merasa terhormat untuk dapat berkerjasama dengan MPMFinance dalam mencapai pertumbuhan di tingkat selanjutnya. Kami yakin fasilitas ini akan dipergunakan untuk mendukung kebutuhan usaha dan pertumbuhan ekonomi di Indonesia,” ungkap Yusuke Katsuta.

Sementara itu, Direktur Utama PT Bank Mizuho Indonesia, Mitsunobu Hasegawa juga menyampaikan terima kasihnya sebagai salah satu Mandated Lead Arrangers, Underwriters dan Bookrunners untuk kesuksesan fasilitas pinjaman sindikasi oleh MPMFinance. “Kami telah melayani Indonesia selama lebih dari 25 tahun dengan menyediakan layanan lengkap dari solusi keuangan, dan kesepakatan ini menjadikan kami berkomitmen untuk berkontribusi lebih lanjut tehadap pertumbuhan pelanggan kami pada khususnya serta ekonomi Indonesia secara keseluruhan melalui strategi ‘One Mizuho’. Kami bangga bisa ikut ambil bagian dalam kerja sama ini dan akan terus menjalin relasi yang kuat dengan MPMFinance,” ujarnya.

Mark Yeo, Head of Loan Origination and Syndication OCBC, menyatakan bahwa pihaknya merasa bangga dapat turut mendukung pertumbuhan MPMFinance. “Indonesia merupakan salah satu pasar utama kami di mana kami memiliki jaringan yang luas dengan 340 cabang dan kantor di bawah Bank OCBC NISP. Pemahaman kami terhadap pasar lokal dikombinasikan dengan jangkauan regional dan penawaran layanan yang kuat, memungkinkan kami untuk terus memenuhi kebutuhan pelanggan kami di pasar dalam negeri dan luar negeri,” ungkapnya.

Pada Agustus lalu, MPMFinance juga baru saja meraih peringkat ke-2 dengan predikat "Sangat Bagus" dalam Infobank Multifinance Award untuk kategori “Perusahaan Multifinance Terbaik dengan Jumlah Total Aset antara Rp5 Triliun sampai dengan Rp10 Triliun”. Pencapaian tersebut menunjukkan pertumbuhan bisnis MPMFinance yang kuat serta rasio keuangan yang positif di sepanjang tahun 2016. “Kami percaya bahwa penghargaan ini mewakili hasil dari etos kerja tim yang kuat, disiplin, serta didukung oleh seluruh partner dan pemangku kepentingan MPMFinance. Kami berkomitmen untuk terus memberikan hasil terbaik di masa mendatang,” ungkap Johny Kandano.

Tentang MPMFinance

PT Mitra Pinasthika Mustika Finance (MPMFinance) merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang jasa pembiayaan. MPMFinance yang berkantor pusat di Jakarta Selatan memiliki 84 cabang yang tersebar di seluruh Indonesia. Dengan tagline ‘Fast Friendly Financing’ MPMFinance berkomitmen untuk selalu menjadi perusahaan penyedia jasa pembiayaan bagi seluruh masyarakat Indonesia dengan pelayanan yang cepat dan bersahabat.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved