June
15
2017
     13:20

Solusi dan Layanan Baru dari NetApp untuk Hybrid Cloud

Solusi dan Layanan Baru dari NetApp untuk Hybrid Cloud

JAKARTA, Indonesia — 14 Juni, 2017 — Sebagai bagian dari pengumuman inovasi dalam 25 tahun sejarah perusahaan sejauh ini, NetApp (NASDAQ: NTAP) hari ini memperkenalkan penawaran hybrid-cloud baru dengan kemampuan yang belum pernah ada sebelumnya kepada pelanggan untuk menggunakan data agar bisa mendapatkan keunggulan kompetitif.

Pengumuman ini memperluas portofolio solusi dan layanan Data Fabric perusahaan mencakup solusi hyper-converged berskala perusahaan (HCI), model pembelian konsumsi baru, kemampuan All-Flash yang lebih baik, dan penawaran hybrid cloud yang menyederhanakan perpindahan data dari dan ke cloud publik, yang pertama di industri.

Dengan transformasi digital sebagai agenda utama, pemimpin bisnis global membutuhkan cara baru untuk memanfaatkan aset mereka yang paling berharga, yaitu data. Kesenjangan waktu, keterampilan, dan anggaran telah menjadi tantangan tradisional, namun organisasi juga harus menghadapi ledakan data dalam volume besar yang lebih terdistribusi, dinamis, dan beragam.

Inovasi hybrid cloud dari NetApp memungkinkan pelanggan untuk memecahkan hambatan transformasi dengan cara membantu mereka untuk menyatukan data dalam rentang luas lingkup cloud maupun on-premise. Ketika data menjadi bagian inti dari transformasi, organisasi diberdayakan untuk menciptakan lebih banyak titik kontak dengan pelanggan, mendorong inovasi yang lebih besar dan mengoptimalisasi operasi.

“Organisasi yang memahami bagaimana cara mendapatkan nilai penuh dari data mereka akan melihat bahwa transformasi digital mereka mendorong keunggulan kompetitif yang lebih besar dalam waktu yang sesingkat-singkatnya,” kata Simon Robinson, Research Vice President di 451 Research. “Untuk mencapai kesuksesan, pelanggan perlu mengubah pola pikir mereka dalam pengelolaan data, untuk membebaskan mereka dari silo data dan mencari pendekatan yang menyatukan data dimanapun data tersebut berada. Portofolio NetApp yang luas, dengan HCI baru, hybrid cloud dan solusi model konsumsi, menyediakan sarana untuk memaksimalkan dampak dari data dimanapun adanya, dan menciptakan nilai tambah baru bagi berbagai jenis organisasi.”

“Organisasi yang melihat ke depan menyadari bahwa membuka potensi penuh dari data yang mereka miliki sangatlah penting dalam rangka transformasi digital yang efektif dan juga keunggulan kompetitif jangka panjang,” kata George Kurian, Chief Executive Officer NetApp. “NetApp secara unik membantu pelanggan menyatukan data mereka untuk mencapai kesuksesan di tengah era digital. Pengumuman hari ini tentang HCI berskala perusahaan, berikut perangkat lunak dan layanan hybrid cloud terbaru, memperluas arsitektur serta kepemimpinan Data Fabric kami dalam memberikan layanan data hybrid cloud yang bisa menyederhanakan pengelolaan data dan aplikasi dalam rentang lingkup cloud dan on-premise.”

“Datalink membantu klien memastikan bahwa beban kerja aplikasi mereka selaras dengan platform yang tepat untuk mengoptimalkan nilai bisnis. Kami telah lama bermitra dengan NetApp karena visi kami yang sama dalam hal manajemen data sebagai fondasi platform on-premise, hybrid, dan cloud menggunakan Data Fabric dari NetApp,” kata Chief Architect Jason Anderson, Datalink, sebuah perusahaan Insight. “SolidFire yang mendasari NetApp HCI telah terbukti, baik dalam pengujian laboratorium kami maupun dalam penerapannya untuk klien, memiliki stabilitas, skala, kinerja, serta kualitas layanan terjamin yang dibutuhkan untuk HCI kelas enterprise sesungguhnya. Kami sangat antusias dengan masuknya NetApp ke dalam pasar HCI dan kami berharap dapat memanfaatkan NetApp HCI sebagai katalisator untuk bertransformasi dan mengoptimalisasi TI untuk mencapai tujuan bisnis yang diinginkan.”

HIGHLIGHT PENGUMUMAN

  • Solusi Data Center generasi selanjutnya menyederhanakan, mempercepat, dan menerapkan aplikasi berskala:

NetApp HCI memberikan solusi hyper converged berskala perusahaan yang pertama di dunia: Pelanggan dapat melepaskan diri dari batasan HCI generasi pertama dengan NetApp HCI. Solusi ini memberikan apa yang dijanjikan teknologi HCI secara penuh, yang memungkinkan pelanggan menjalankan beberapa aplikasi dengan kinerja yang terjamin dan mendapatkan keuntungan dari fleksibilitas, skala, otomasi dan integrasi dengan Data Fabric. Dibangun pada inovasi SolidFire, NetApp HCI memberi kepercayaan diri kepada perusahaan, bisnis skala menengah, dan penyedia layanan untuk mengonsolidasikan semua beban kerja dengan mudah, mengatur skala yang dibutuhkan agar tidak terlalu membebani sumber data yang tersedia sekaligus memberikan kinerja yang dibutuhkan oleh aplikasi generasi selanjutnya. HCI dari NetApp memungkinkan organisasi untuk memaksimalkan kemampuan infrastruktur mereka dengan menyederhanakan pengelolaan dan secara mandiri mengatur skala dari sumber daya komputasi dan penyimpanan. HCI dari NetApp menyediakan integrasi dengan mitra solusi antara lain dari Commvault, Intel, Veeam dan VMware.

ONTAP Select software defined storage (SDS) dioptimalkan untuk kasus penggunaan yang baru: Fitur baru telah ditambahkan ke NetApp ONTAP Select, perangkat lunak SDS yang memberikan nilai tambah pada platform pengelolaan data teruji dari NetApp dalam commodity server atau server dengan peruntukan umum. Solusi baru untuk kantor di daerah/ kantor cabang yang memungkinkan kantor tersebut untuk mengatasi keterbatasan ruang dan biaya dengan penerapan 2-node yang lebih kuat, konfigurasi untuk high-availability atau ketersediaan tingkat tinggi serta dukungan yang lebih luas untuk lisensi VMWare vSphere. Selain itu, pelanggan dapat menerapkan layanan NAS perusahaan dalam lingkup penyimpanan yang lebih beragam, termasuk VMWare vSAN, dengan storage array eksternal, dan saat menerapkan penawaran NetApp HCI yang baru. ONTAP Select juga tersedia di infrastruktur IBM Bluemix Infrastructure sebagai layanan untuk penawaran in-cloud. Pelanggan dapat mencoba ONTAP Select melalui evaluasi 90 hari.

Halaman   1 2 Show All

Release Terkini

No Release Found

Terpopuler


2024 © Kontan.co.id A subsidiary of KG Media. All Rights Reserved